Around My Life

around my life

Seputar aktifitas kehidupanku dalam perjalanan usia sejak dahulu hingga saat ini yang tak terlupakan

TraveleR BLOGGER

product 1

Catatan perjalanan seorang blogger menjelajahi tempat tempat unik di seluruh negeri

My Google Plus Account

product 1

Am I Google Plus First Generation User !? Whatever it is, would You join in a circle with me ?

Sri Wahyuni menjadi Muhammad Yusri Wahyudi Yunus

Hariyanto Wijoyo | 55 komentar

Sri Wahyuni menjadi Muhammad Yusri Wahyudi Yunus

Lelaki berperan sebagai seorang wanita atau wanita yang berlakon sebagai seorang pria, itu mungkin sudah sering sahabat-sahibit blogger se-dunia melihatnya dalam jagat dunia hiburan. Namun bagaimana jikalau hal itu benar-benar terjadi di dunia nyata, misalnya saja seorang wanita yang kemudian bertranformasi menjadi seorang lelaki. Kemudian hal itupun dijadikan sesuatu yang legal dan sah berdasarkan ketukan palu sang hakim di Pengadilan Negeri kota Makassar.

Adalah seorang wanita bernama Sri Wahyuni, yang lahir di di Rumah Sakit Fatimah Makassar, tanggal 6 Agustus 1991, yang menjadi sentralisasi kisah ini. Anak pertama dari lima bersaudara dari pasangan suami istri, Muhammad Yunus dan Tarmini, dinyatakan oleh bidan yang membantu persalinan Tarmini saat itu, sebagai seorang anak perempuan.

Sejak bayi hingga usia 11 tahun, dunia mengenal Sri Wahyuni sebagai seorang perempuan, yang sejak Taman Kanak Kanak mulai mengenakan jilbab. Namun pada usia ke sebelas itulah tanda tanya mulai hadir menyelimuti kehidupan Sri Wahyuni, terlebih saat itu mulai tumbuh semacam buah zakar pada alat kelaminnya.

Pada usia 15 tahun, Sri Wahyuni memeriksakan dirinya ke dokter ahli, dan hasilnya sungguh mengejutkan. Dalam pemeriksaan tersebut, dokter ahli menemukan adanya peningkatan hormon testosterone dalam tubuh Sri Wahyuni. Selain itu ditemukan juga 23 kromosom, dan terdapat satu kromosom yang berjenis XY, di mana kromosom XY ini biasa ditemukan dalam diri seorang lelaki.

Seiring bergulirnya waktu, usia Sri Wahyuni pun juga mulai beranjak dewasa, dan dalam usia tersebut, tumbuh segumpal daging yang menutupi alat kelaminnya, di mana daging tersebut berbentuk alat kelamin pria. Bukan hanya itu, di leher Sri Wahyuni juga nampak jakun, sebagaimana layaknya yang dimiliki oleh seorann pria.

Menyadari kenyataan adanya perubahan yang terjadi pada dirinya, akhirnya Sri Wahyuni, yang tercatat sebagai mahasiswi Bidang Keperawatan di Sekolah Tinggi Kesehatan (Stikes) Mega Rezky, Antang, Makassar, memutusakan melepaskan jilbabnya pada saat memasuki perkuliahan semester VII. Akhirya karena merasa kondisi dan perasaan yang tidak menentu dan untuk mendapatkan kepastian hukum, Sri Wahyuni pun mengajukan permohonan penetapan jenis kelamin ke Pengadilan Negeri Makassar. pada tanggl 6 Agustus 2014.

Setelah mendengar keterangan dari dokter ahli, Professor Satriono, yang mengungkapkan adanya beberapa perubahan di tubuh Sri Wahyuni, antara lain, ditemukannya biji zakar pada kemaluan Sri Wahyuni, kemudian adanya peningkatan hormon testosterone, buah dada yang tidak tumbuh, tidak mengalami menstruasi layaknya wanita, adanya jakun serta nada suara berat mirip suara seorang pria.

Menurut dokter ahli tersebut, Sri Wahyuni, warga BTN Makkio Baji, Kelurahan Bangkala, Kecamatan Manggala Antang Makassar ini, mengalami keterlambatan hormone, sehingga organ kelamin laki-lakinya lambat tumbuhnya. Adapun lubang yang ditemukan pada kelamin yang menyerupai perempuan, adalah lubang tempat keluarnya air seni. Perubahan-perubahan itu mulai dirasakan oleh Sri Wahyuni sejak usia 6 tahun hingga sekarang.

Akhirnya, pada tanggal 1 September 2014, di Pengadilan Negeri Makassar, Hakim Muhammad Damis, sebagai hakim tunggal yang menyidangkan kasus ini membacakan amar keputusannya, “Mengabulkan permohonan pemohon dan menetapkan status pemohon yang awalnya perempuan menjadi laki-laki.” Dengan demikian, status Sri Wahyuni sebagai seorang laki-laki diakui secara hukum, dan nama baru yang dipilihnya sebagai seorang lelaki adalah Muhammad Yusri Wahyudi Yunus.

Jalan yang ditempuh Sri Wahyuni belum berhenti sampai di sini, masih ada tahapan dan proses yang harus dijalani untuk menyempurnakan status laki-lakinya, di antaranya adalah, apabila ia ingin merubah namanya dari Sri Wahyuni menjadi Muhammad Yusri Wahyudi Yunus, maka ia harus mengajukan permohonan perubahan nama ke Pengadilan Negeri Makassar. Selain itu, untuk menyempurnakan wujud kelaminnya sebagai seorang pria, haruslah melalui serangkaian operasi yang ditangani oleh dokter ahli, dan itu biayanya tidaklah murah, konon bisa mencapai ratusan juta rupiah.

Walau demikian, sebuah pilihan hidup telah ditetapkan oleh Sri Wahyuni yang bertransformasi menjadi Muhammad Yusri Wahyudi Yunus, yang telah menyelesaikan kuliahnya dan diyudisium pada tanggal 2 September 2014. Keputusan untuk menjadi laki-laki setelah selama ini hidup sebagai seorang wanita, bukanlah pilihan yang mudah.

Selama 23 tahun dilema gender membebani pikiran dan jiwa dalam hidupnya, batinnya bergolak memendam jati dirinya yang saat itu belum menemukan kepastian hukum. Dan kini, satu babak kehidupan yang baru telah dimulai, untuk selanjutnya dia mulai menetapkan langkah baru dalam babak-babak kehidupannya di masa yang akan datang.

Tabe, salama’ ki’
Keep Happy Blogging Always, Mari Ki’ Di’ :-)

Category : , , ,

Terimakasih sudah berkenan membuka dan membaca halaman postingan ini. KOMENTAR ATAU TIDAK KOMENTAR TETAP TERIMAKASIH. Kalau mau berkomentar, disarankan untuk menggunakan NAMA dan Alamat URL anda, agar komentar anda bisa berguna menjadi BACKLINK GRATIS untuk BLOG ANDA.

55 komentar

  1. This comment has been removed by the author.

  2. eh kupikir mimikri,,, kena matahari jadi laki kena bulan jadi perempuan wkkwkwkkw

  3. Wah, tadi komentar saya kedelete. Kirain tampilannya ada dua :) Maaf Mas.

  4. fb says:

    Kalau yang gini mungkin baru boleh tidak menyalahi kodrat karena alaminya begitu.. Enggak operasi kelamin juga kan ya.. itu tumbuh sendiri kan ya ..

  5. tanda kebesaran Tuhan, klo yang ini masuk ke trans gender ga ya?

  6. Saya pernah membaca kisah seperti ini, tapi dari lelaki menja.di perempuan karena ihormonya ternyata tumbuh menjadi dominan perempuan. Sangat mengharukan kisah pergulatan batinnya.

  7. Kalau dilihat dari postur tubuh dan awajhanya emang lebih coock jadi laki-laki kok :)

  8. Subhanallah sangat mengharukan sekali. beruntung kita dilahirkan dengan sempurna dan tidak kurang sesuatu apapun :)

  9. Pilihan namanya tetep ada unsur nama pas jadi perempuannya yah..
    Waah, gak kebayang gimana dilemanya menentukan pilihan buat jadi perempuan apa laki2 >.<

  10. Pelajaran berharga buat saya, bahwa Allah memang punya kehendak yang bebas kepada keadaan setiap manusia.. Dia adalah pemilik segenap diri kita.

    Salam kenal mas Hariyanto.
    My Stupid Theory

  11. semoga beliau bisa menjalaninya dengan penuh kesabaran ya pak ... :)

  12. perkeliruan luar biasa terjadi lagi di negeri ini, setelah heboh kang JERO WACIK dengan prilaku KORUPSI nya...kali ini si SRI PENGEN BERUBAH jadi si YUDI.

    kalau saja kaka Arjuna mendengar hal ini...tentu panahnya akan menembus dada si Sri itu deh.

  13. Semua atas kehendak Tuhan dan mudah-mudahan yang bersangkutan tetap tabah dalam menjalani.

  14. pria yang berdandan kayak perempuan atau sebaliknya adalah dosa hukumnya.
    sudah sangat jelas tertulis di hadits NABI

  15. Ini hal yang luar biasa Pak, sebab kemunculan kromosom Y pada kromosom seks penentu jenis kelamin yang tentu saja akan berpengaruh pada hormonalnya.

  16. pilihan hidup ditentukan oleh sikap kita harus bagaimana, keputusan merubah status menjadi seorang laki laki juga bukan tidak mendasar, tetapi melalui serangkaian perubahan yang dialami kemudian memutuskan. semoga saja terbaik buatnya.....dan selalu tabah.....

  17. Masyaallah, sebuah keputusan yang sulit pastinya. Semoga mendapatkan petunjuk dan kemudahan dari Allah swt

  18. Keseimbangan hormon memang sulit dideteksi dini ya. Dan dana yang tidak murah membuat bbrp pasien jd "menggantung" nasibnya.

  19. Klo di Pengadilan dunia Sri Wahyuni/Muhammad Yusri Wahyudi Yunus sudah resmi Berganti Gender tapi Entalah Bagaimana dengan Pengadilan di Akhirat Kelak..Wallahu a'lam Kep Share Nice Post Daeng..

  20. semoga urusan perubahan nama dll nya bisa lancar... thanks sudah share ceritanya, ya pasti berat banget pergolakan batinnya, be strong

  21. semoga dilancarkan urusannya. kalau kasus spt ini, mah saya dukung-dukung aja perubahannya, karena memang secara kedokteran dibuktikan. yang enggak saya dukung, kalau wujud sempurna dan jelas jenis kelaminnya, tapi malah sok ngaku berjenis kelain lain. itu yang enggak sreg

  22. Wah kok bisa begitu ya, ane bin ajaib, tapi memang kalau ilmu kedokteran membuktikan hal itu apa salahnya. Terlepas dari semua itu sayapun tidak tau.

  23. Subhanallah...itulah cara Allah membukakan mata kita, bagaimana Dia berkehendak..

  24. semoga beliau mendapat jalan yg terbaik dalam menghadapi masalah ini ya mas :)

  25. di balik kisahnya pasti ada hikmah yg bisa di jadikan pelajaran hidup ya kang

  26. kalau kasusnya memang internal organnya mmg laki-laki, tentu kepastian jenis kelamin perlu dikembalikan pd fitrah yg dibawanya ya BAng. Salam kenal buat Mas Yusri

  27. Tentu ada pergolakan batin yang tak mudah harus dihadapi apalagi dengan sosial budaya masyarakat sekitar yg terkadang tak mengerti.
    Semoga diberikan yang terbaik oleh Tuhan, disehatkan raga dan jiwa. Juga untuk kita. Amin.

  28. ndop says:

    Wah aku jadi membayangkan pas pembuktian harus telanjang dulu huahahahha...

    Selamat ya, akhirnya gak galau lagi deh. jadi laki2 beneran!

  29. masih ada ya ternyata,,,,tanda kebesaran Tuhan,,,,

  30. Komentarnya kok ndak ada ya :)

  31. membaca artikel ini seperti kita sedang melihat Tuhan sedang berbicara kepada kita untk menunjukan sebuah kebesaran Nya, namun bila menilik pada suatu hukum memngsulit juga sih bila posisi kita berada pada org tersebut.

    Salam

  32. sempat melihat beritanya juga mengani Sri wahyuni ini di t

  33. Ya Alloh...speechless.. penyebabnya apa ya bisa terlambat berkembang hormonnya?

  34. Posting yang bagus gan :)
    Bermanfaat :)

    Cerita Update

  35. Subhanallah, semua yang bisa saja terjadi jika tuhan menghendaki :) seperti postingan mas ini

  36. Perjalanan hidup yg tidak mudah,,salut,,semoga ini yg terbaik,,

  37. semoga setelah mendapat kepastian, hidupnya akan berubah menjadi seperti yg ia harapkan, menjadi jauh lebih baik lagi... karena proses ini terjadi secara alamiah bukan dipaksakan.

  38. saya rasa sudah ada beberapa kejadian seperti ini

  39. Wah Subhanallah benar-benar ada dan nyata ya pak haryanto wah saya merinding nih bacanya.... semoga mas Yunus semakin mantap beribadah sama Allah... Allah Maha BEsar dnegan segala tanda-tanda kekuasaannya yang luar biasa....

  40. Beby says:

    Merinding Bang, bacanya.. :'( Ngebayangin ada dalam posisi dia pasti sulit banget. Apalagi banyak yang menghakimi..

  41. Anonymous says:

    Ya ampuuuun... benar-benar mengejutkan! Tapi syukurlah pelan-pelan masalah itu mulai selesai, dan Mas Muhammad Yusri bisa menjalani hidup baru dengan identitasnya yg baru pula....

  42. Bisa dibayangkan perang batin beliau. Semoga keputusan yang diambil bisa membuat hidupnya lebih tenang dan bahagia.

  43. MahaSuci Alloh

    saya idak bisa terlalu banyak berkomentar mengenai rahasia Illahi ini. Tapi ini adalah berita yang sangat menghebohkan yang baru saya dengar sejak zaman nabi adam

    barokallah
    slm dari jogja pak thx

  44. saya sering speechless saat membaca soal yang begini Mas. ya bagaimana ya, semuanya itu kan sudah kodrati dari Allah, hanya saja kerap faktor biologis nggak sinkron dengan psikologis. jadilah seorang pria bernaluri wanita dan sebaliknya. Allah Maha Tahu dan DIA pasti tau apa yang terbaik untuk umatnya.

  45. Bila sebelumnya dipanggil Mbak Wahyu, selanjutnya dipanggil Mas Wahyu ya, Pak (Wahyuni menjadi Wahyudi)

  46. .. masyaAllah,, ternyata ada ya yg kayak gitu?!? smoga aja aq gak berubah,, he..86x. SHEILAmat menjalani hidup baru aja dech untuk mas Yusri-nya yg disana. sampe kan salam aq ya kawan?!? he..86x ..

  47. astagfirullah

    http://obatosteoporosistradisionall.wordpress.com/index.php/obat-osteoporosis-tradisionall-www-obat-osteoporosis-tradisionall-wordpress-com/

  48. ko isa ya gan. ehm... beruntung saya terlahir sebagai laki lagi, jadi ga kena ratusan juta rupiah.. wah bisa buat modal kawin tu kalau segitu :)

  49. ternyata memang ada di dunia nyata ya bang..

  50. Pejuangan dan pergolakkan batin yang tak mudah ya pak

  51. subhanalloh,ternyata di makasar ada juga yang mengalami kasus seperti ini,,semoga dia bisa menjalani hidupnya dengan baik ya mas..

  52. semoga sri tetap menjadi sri, kecuali kalau bisa berubah jadi mirip Arjuna atau saya...bolehlah diperjuangkan...lah wong tetep jelek ko' ngotot pengen ganti kelamin sih

  53. jadi masih mas pertumbuhan ya..

  54. Astagfirulloh, sepetinya ini termasuk tanda-tanda mendekati kiamat.
    hm, ternya ada juga tragedi ganti klamin seperti ini.

    salam kenal mas. (Aceng Hidayat)

New comments are not allowed.

55 komentar

  1. This comment has been removed by the author.

  2. eh kupikir mimikri,,, kena matahari jadi laki kena bulan jadi perempuan wkkwkwkkw

  3. Wah, tadi komentar saya kedelete. Kirain tampilannya ada dua :) Maaf Mas.

  4. fb says:

    Kalau yang gini mungkin baru boleh tidak menyalahi kodrat karena alaminya begitu.. Enggak operasi kelamin juga kan ya.. itu tumbuh sendiri kan ya ..

  5. tanda kebesaran Tuhan, klo yang ini masuk ke trans gender ga ya?

  6. Saya pernah membaca kisah seperti ini, tapi dari lelaki menja.di perempuan karena ihormonya ternyata tumbuh menjadi dominan perempuan. Sangat mengharukan kisah pergulatan batinnya.

  7. Kalau dilihat dari postur tubuh dan awajhanya emang lebih coock jadi laki-laki kok :)

  8. Subhanallah sangat mengharukan sekali. beruntung kita dilahirkan dengan sempurna dan tidak kurang sesuatu apapun :)

  9. Pilihan namanya tetep ada unsur nama pas jadi perempuannya yah..
    Waah, gak kebayang gimana dilemanya menentukan pilihan buat jadi perempuan apa laki2 >.<

  10. Pelajaran berharga buat saya, bahwa Allah memang punya kehendak yang bebas kepada keadaan setiap manusia.. Dia adalah pemilik segenap diri kita.

    Salam kenal mas Hariyanto.
    My Stupid Theory

  11. semoga beliau bisa menjalaninya dengan penuh kesabaran ya pak ... :)

  12. perkeliruan luar biasa terjadi lagi di negeri ini, setelah heboh kang JERO WACIK dengan prilaku KORUPSI nya...kali ini si SRI PENGEN BERUBAH jadi si YUDI.

    kalau saja kaka Arjuna mendengar hal ini...tentu panahnya akan menembus dada si Sri itu deh.

  13. Semua atas kehendak Tuhan dan mudah-mudahan yang bersangkutan tetap tabah dalam menjalani.

  14. pria yang berdandan kayak perempuan atau sebaliknya adalah dosa hukumnya.
    sudah sangat jelas tertulis di hadits NABI

  15. Ini hal yang luar biasa Pak, sebab kemunculan kromosom Y pada kromosom seks penentu jenis kelamin yang tentu saja akan berpengaruh pada hormonalnya.

  16. pilihan hidup ditentukan oleh sikap kita harus bagaimana, keputusan merubah status menjadi seorang laki laki juga bukan tidak mendasar, tetapi melalui serangkaian perubahan yang dialami kemudian memutuskan. semoga saja terbaik buatnya.....dan selalu tabah.....

  17. Masyaallah, sebuah keputusan yang sulit pastinya. Semoga mendapatkan petunjuk dan kemudahan dari Allah swt

  18. Keseimbangan hormon memang sulit dideteksi dini ya. Dan dana yang tidak murah membuat bbrp pasien jd "menggantung" nasibnya.

  19. Klo di Pengadilan dunia Sri Wahyuni/Muhammad Yusri Wahyudi Yunus sudah resmi Berganti Gender tapi Entalah Bagaimana dengan Pengadilan di Akhirat Kelak..Wallahu a'lam Kep Share Nice Post Daeng..

  20. semoga urusan perubahan nama dll nya bisa lancar... thanks sudah share ceritanya, ya pasti berat banget pergolakan batinnya, be strong

  21. semoga dilancarkan urusannya. kalau kasus spt ini, mah saya dukung-dukung aja perubahannya, karena memang secara kedokteran dibuktikan. yang enggak saya dukung, kalau wujud sempurna dan jelas jenis kelaminnya, tapi malah sok ngaku berjenis kelain lain. itu yang enggak sreg

  22. Wah kok bisa begitu ya, ane bin ajaib, tapi memang kalau ilmu kedokteran membuktikan hal itu apa salahnya. Terlepas dari semua itu sayapun tidak tau.

  23. Subhanallah...itulah cara Allah membukakan mata kita, bagaimana Dia berkehendak..

  24. semoga beliau mendapat jalan yg terbaik dalam menghadapi masalah ini ya mas :)

  25. di balik kisahnya pasti ada hikmah yg bisa di jadikan pelajaran hidup ya kang

  26. kalau kasusnya memang internal organnya mmg laki-laki, tentu kepastian jenis kelamin perlu dikembalikan pd fitrah yg dibawanya ya BAng. Salam kenal buat Mas Yusri

  27. Tentu ada pergolakan batin yang tak mudah harus dihadapi apalagi dengan sosial budaya masyarakat sekitar yg terkadang tak mengerti.
    Semoga diberikan yang terbaik oleh Tuhan, disehatkan raga dan jiwa. Juga untuk kita. Amin.

  28. ndop says:

    Wah aku jadi membayangkan pas pembuktian harus telanjang dulu huahahahha...

    Selamat ya, akhirnya gak galau lagi deh. jadi laki2 beneran!

  29. masih ada ya ternyata,,,,tanda kebesaran Tuhan,,,,

  30. Komentarnya kok ndak ada ya :)

  31. membaca artikel ini seperti kita sedang melihat Tuhan sedang berbicara kepada kita untk menunjukan sebuah kebesaran Nya, namun bila menilik pada suatu hukum memngsulit juga sih bila posisi kita berada pada org tersebut.

    Salam

  32. sempat melihat beritanya juga mengani Sri wahyuni ini di t

  33. Ya Alloh...speechless.. penyebabnya apa ya bisa terlambat berkembang hormonnya?

  34. Posting yang bagus gan :)
    Bermanfaat :)

    Cerita Update

  35. Subhanallah, semua yang bisa saja terjadi jika tuhan menghendaki :) seperti postingan mas ini

  36. Perjalanan hidup yg tidak mudah,,salut,,semoga ini yg terbaik,,

  37. semoga setelah mendapat kepastian, hidupnya akan berubah menjadi seperti yg ia harapkan, menjadi jauh lebih baik lagi... karena proses ini terjadi secara alamiah bukan dipaksakan.

  38. saya rasa sudah ada beberapa kejadian seperti ini

  39. Wah Subhanallah benar-benar ada dan nyata ya pak haryanto wah saya merinding nih bacanya.... semoga mas Yunus semakin mantap beribadah sama Allah... Allah Maha BEsar dnegan segala tanda-tanda kekuasaannya yang luar biasa....

  40. Beby says:

    Merinding Bang, bacanya.. :'( Ngebayangin ada dalam posisi dia pasti sulit banget. Apalagi banyak yang menghakimi..

  41. Anonymous says:

    Ya ampuuuun... benar-benar mengejutkan! Tapi syukurlah pelan-pelan masalah itu mulai selesai, dan Mas Muhammad Yusri bisa menjalani hidup baru dengan identitasnya yg baru pula....

  42. Bisa dibayangkan perang batin beliau. Semoga keputusan yang diambil bisa membuat hidupnya lebih tenang dan bahagia.

  43. MahaSuci Alloh

    saya idak bisa terlalu banyak berkomentar mengenai rahasia Illahi ini. Tapi ini adalah berita yang sangat menghebohkan yang baru saya dengar sejak zaman nabi adam

    barokallah
    slm dari jogja pak thx

  44. saya sering speechless saat membaca soal yang begini Mas. ya bagaimana ya, semuanya itu kan sudah kodrati dari Allah, hanya saja kerap faktor biologis nggak sinkron dengan psikologis. jadilah seorang pria bernaluri wanita dan sebaliknya. Allah Maha Tahu dan DIA pasti tau apa yang terbaik untuk umatnya.

  45. Bila sebelumnya dipanggil Mbak Wahyu, selanjutnya dipanggil Mas Wahyu ya, Pak (Wahyuni menjadi Wahyudi)

  46. .. masyaAllah,, ternyata ada ya yg kayak gitu?!? smoga aja aq gak berubah,, he..86x. SHEILAmat menjalani hidup baru aja dech untuk mas Yusri-nya yg disana. sampe kan salam aq ya kawan?!? he..86x ..

  47. astagfirullah

    http://obatosteoporosistradisionall.wordpress.com/index.php/obat-osteoporosis-tradisionall-www-obat-osteoporosis-tradisionall-wordpress-com/

  48. ko isa ya gan. ehm... beruntung saya terlahir sebagai laki lagi, jadi ga kena ratusan juta rupiah.. wah bisa buat modal kawin tu kalau segitu :)

  49. ternyata memang ada di dunia nyata ya bang..

  50. Pejuangan dan pergolakkan batin yang tak mudah ya pak

  51. subhanalloh,ternyata di makasar ada juga yang mengalami kasus seperti ini,,semoga dia bisa menjalani hidupnya dengan baik ya mas..

  52. semoga sri tetap menjadi sri, kecuali kalau bisa berubah jadi mirip Arjuna atau saya...bolehlah diperjuangkan...lah wong tetep jelek ko' ngotot pengen ganti kelamin sih

  53. jadi masih mas pertumbuhan ya..

  54. Astagfirulloh, sepetinya ini termasuk tanda-tanda mendekati kiamat.
    hm, ternya ada juga tragedi ganti klamin seperti ini.

    salam kenal mas. (Aceng Hidayat)

New comments are not allowed.
Lazada Indonesia
Yahoo bot last visit powered by MyPagerank.Net
Msn bot last visit powered by MyPagerank.Net
hariyanto wijoyo Twitter Counter All Traveling Sites
Blogger Reporter Indonesia Fatbirder's Top 1000 Birding Websites

Warung Blogger KPK Komunitas Blogger Makassar, Anging Mammiri indonesia Blogger

TOP STORY

Update My Friend