Around My Life

around my life

Seputar aktifitas kehidupanku dalam perjalanan usia sejak dahulu hingga saat ini yang tak terlupakan

TraveleR BLOGGER

product 1

Catatan perjalanan seorang blogger menjelajahi tempat tempat unik di seluruh negeri

My Google Plus Account

product 1

Am I Google Plus First Generation User !? Whatever it is, would You join in a circle with me ?

Blok M Terbakar

Hariyanto Wijoyo | 19 komentar

Blok M Terbakar

Kebakaran hebat melanda Blok M, hari Kamis kemarin (27-11-2014) sekitar jam 12,00 siang, menyebabkan tiga buah ruko (rumah toko) dan belasan rumah warga menjadi hangus terbakar. Yang tersisa hanyalah puing-puing bangunan yang berserakan rata dengan tanah, bahkan rumahku pun nyaris menjadi korban si jago merah.

Musibah memang bisa datang kapan saja tanpa pernah diduga, baik itu waktu pagi, siang atau malam hari, dan datangnya dalam beraneka bentuk dan jenis, tak terkecuali musibah kebakaran yang menimpa hunian warga di Blok M.

Angin yang bertiup kencang membuat kobaran api membesar dan merambat dengan cepat melahap rumah di Pemukiman warga kawasan Blok M yang terletak di Jalan Sungai Walanae, Lorong Tujuh Belas, Kelurahan Maricaya Baru, Kecamatan Makassar, Kota Makassar Sulawesi Selatan.

Loh, kok Blok M Terbakar di kota Makassar, bukannya di Jakarta ??? Sekadar informasi untuk sahabat-sahibit blogger sedunia, kawasan Blok M bukan hanya ada di Jakarta saja , tapi di Makassar juga ada kawasan pemukiman yang bernama Blok M. Kali ini Blok M Terbakar di Kota Makassar.

Blok M Terbakar
Blok M Terbakar
Blok M Terbakar

Lidah kobaran api si Jago Merah menghanguskan tiga belas rumah penduduk yang kebanyakn semi permanen, kemudian menyambar ke tiga bangunan ruko yang terletak di Jalan Veteran Utara. Sejumlah warga berusaha memadamkan api dengan fasilitas seadanya sebelum armada pemadam kebakaran tiba di lokasi. Dinas Pemadam Kebakaran Kota Makassar mengerahkan 16 armada pemadam kebakaran dari Posko Induk dan Posko Timur untuk memadamkan kobaran api.

Salah satu ruko yang terbakar tersebut adalah penjual onderdil mobil dan ban, terbakarnya tumpukan ban-ban di lantai dua dalam ruko tersebut menyulitkan pemadaman, sehingga menyebabkan asap hitam mengepul dan membumbung tinggi ke udara hingga terlihat sampai ke jalan Andi Pangeran Pettarani, yang jaraknya cukup jauh dari lokasi kebakaran.

Melihat kondisi tersebut, anggota pemadam kebakaran pantang menyerah. Dengan berbekal semangat tinggi dan peralatan safety yang seadanya, karena mereka bertugas tidak dilengkapi dengan helm pelindung dan masker serta baju anti api, mereka berjibaku mempertaruhkan nyawa untuk memadamkan kobaran api di ruko tersebut. Alhasil, sekitaran jam 15.00 WITA kobaran api sudah berhasil ditaklukkan.

Blok M Terbakar

Musibah kebakaran ini terjadi sangat dekat dengan rumah tinggalku, di mana rumahku hanya berjarak dua rumah dari rumah yang terbakar, hal itu sempat membuat keluargaku menjadi panik, Alhamdulillah wa syukurillah, Allah SWT melindungi rumah dan keluargaku, lidah api si jago merah tak sampai ke rumah kami.

Tercatat sekitar 28 Kepala Keluarga kehilangan tempat tinggal, akibat amukan si jago merah ini, dan mereka semua itu adalah tetanggaku. Sebahagian dari mereka adalah kawan sepermainanku, dan teman saat sholat berjamaah di Masjid Miftahul Khayr. Rumah-rumah yang selama ini mereka tempati, kini menjadi puing-puing hangus yang tak bersisa lagi. Tak ada barang dan harta benda yang bisa diselamatkan, yang tersisa hanyalah baju di badan saja.

Blok M Terbakar
Puing-puing sisa amukan Si Jago Merah
Blok M Terbakar
Sebuah Kursi Sofa Yang Menjadi Arang Akibat Amukan Si Jago Merah

Semoga saja Allah SWT mengkaruniakan ketabahan, kesabaran dan kekuatan serta pelindungan kepada mereka dalam menghadapi serta menerima musibah kebakaran ini sebagai salah satu ujian dari Sang Khaliq.

Dan semoga saja musibah kebakaran ini bisa menjadi penghapus kesalahan dan pengampun dosa, sebagaimana sabda Rasulullah SAW “Tidak ada satu musibah yang menimpa setiap muslim, baik rasa capek, sakit, bingung, sedih, gangguan orang lain, resah yang mendalam, sampai duri yang menancap di badannya, kecuali Allah jadikan hal itu sebagai sebab pengampunan dosa-dosanya.” [HR. Bukhari ]

Tabe salama’ ki’
Keep Happy Blogging Always, mari ki’ di’

Category : , , , ,

Terimakasih sudah berkenan membuka dan membaca halaman postingan ini. KOMENTAR ATAU TIDAK KOMENTAR TETAP TERIMAKASIH. Kalau mau berkomentar, disarankan untuk menggunakan NAMA dan Alamat URL anda, agar komentar anda bisa berguna menjadi BACKLINK GRATIS untuk BLOG ANDA.

19 komentar

  1. wah, kasihan juga ya mas...
    mudah2an Allah mengganti denagn yang lebih baik.. AAmiin

  2. NGeri... kalau ada kebakaran. Semoga kita selalu dilindungi dari segala macam musibah. AMin

  3. nh18 says:

    Berjarak dua rumah dari rumah yang terbakar ?
    aduuhhh nyaris ya Pak ...
    Alhamdulillah rumah Pak Har tidak terkena ...

    Semoga mereka yang terkena musibah diberikan kesabaran ... dan kekuatan untuk membangun kembali rumah mereka yang terbakar

    salam saya Pak Har
    (28/11 : 1)

  4. Sy pikir Blok M yg di jaksel bang termyata di makasar pun ada ya

    Moga Para korban musibah kebakaran selalu di beri kesabaran

  5. deket rumah Mas Hary ya? nyaris kena juga? alhamdulillaah nggak kan. syukurlah.
    untuk para korban kebakaran, saya ikut mendoakan, semoga segera mendapat ganti rumah yang memadai, dan pasti Allah memberikan hikmah dalam atas musibah itu.

  6. amin, semoga mereka tabah ya bapak

  7. wah kirain Blok-M di jakarta mas hehe..
    semoga yang terkena musibah diberi kesabaran
    Makasar saat ini sedang bergejolak juga yah, warga sama mahasiswa

  8. AZLA says:

    Rupanya mas Hariyanto ini tinggal di dekat Blok M juga yah, semoga saja musibah ini tidak membawa malapetaka bagi siapapun yang ada disekitarnya, semoga juga semua yang terjadi membawa hikmah yg baik dan bermanfaat
    salam mas....

  9. Wah blok M terbakar? Kasian.. Wah semoga yang terkena musibah itu diberi kesabaran ya kang hariyanto

  10. Ealahhh.... awalnya aku bingung..loh blok m kebakaran kenap aku gak tau? Hahahha..ternyata blok m makasar toh.

    Eh... yang lagi rame di tv bentrok mahasiswa makasar dengan polisi tuh

  11. allahhakbar, Blok M yang canggih dan sarana keamanannya mumpuni juga dapat terbakar juga ya, kuasa Tuhan siapa yang snggup menghadangnya,coba

  12. Duh Makassar, kampung halaman keduaku iniih, kalo ngga salah pasar sentral juga pernah terbakar ya mas?

  13. wah aku kira tadi blok m di jakarta
    ternyata aku salah, ternyata blok m di makasar.
    semoga tidak ada korban jiwa

  14. kasian, semoga lekas pulih korban kebakarannya

  15. Alhamdulillah gak kena rumah mas Hary ya.. Semoga yang terkena musibah diberi kesabaran

  16. sering banget ya kang jakarta kebakaran... sebenarnya itu penyebab itu karena arus pendek atau gimana sih..??

  17. Mudah2an saudara2 di sana diberi kesabaran yang besar dalam menghadapi musibah ini. Alhamdulillah rumah ta' tidak kena, Pak

  18. mudah2n diberi ksabaran buat mereka2 yg sdg tertimpa musibah ,,,

  19. Innalillahi wainna illaihi rojiiun..
    Smoga yang tertimpa musibah diberi kelapangan hati dan kesabaran yah om..

    Syukur alhamdulillah, keluarga om Har baik2 aja..
    Aku pikir awalnya ini Blok M Jakarta tapi terus mikir *memang om Har lagi tinggal di Jakarta* ternyata di Makassar juga ada blok M ya, baru tau..

New comments are not allowed.

19 komentar

  1. wah, kasihan juga ya mas...
    mudah2an Allah mengganti denagn yang lebih baik.. AAmiin

  2. NGeri... kalau ada kebakaran. Semoga kita selalu dilindungi dari segala macam musibah. AMin

  3. nh18 says:

    Berjarak dua rumah dari rumah yang terbakar ?
    aduuhhh nyaris ya Pak ...
    Alhamdulillah rumah Pak Har tidak terkena ...

    Semoga mereka yang terkena musibah diberikan kesabaran ... dan kekuatan untuk membangun kembali rumah mereka yang terbakar

    salam saya Pak Har
    (28/11 : 1)

  4. Sy pikir Blok M yg di jaksel bang termyata di makasar pun ada ya

    Moga Para korban musibah kebakaran selalu di beri kesabaran

  5. deket rumah Mas Hary ya? nyaris kena juga? alhamdulillaah nggak kan. syukurlah.
    untuk para korban kebakaran, saya ikut mendoakan, semoga segera mendapat ganti rumah yang memadai, dan pasti Allah memberikan hikmah dalam atas musibah itu.

  6. amin, semoga mereka tabah ya bapak

  7. wah kirain Blok-M di jakarta mas hehe..
    semoga yang terkena musibah diberi kesabaran
    Makasar saat ini sedang bergejolak juga yah, warga sama mahasiswa

  8. AZLA says:

    Rupanya mas Hariyanto ini tinggal di dekat Blok M juga yah, semoga saja musibah ini tidak membawa malapetaka bagi siapapun yang ada disekitarnya, semoga juga semua yang terjadi membawa hikmah yg baik dan bermanfaat
    salam mas....

  9. Wah blok M terbakar? Kasian.. Wah semoga yang terkena musibah itu diberi kesabaran ya kang hariyanto

  10. Ealahhh.... awalnya aku bingung..loh blok m kebakaran kenap aku gak tau? Hahahha..ternyata blok m makasar toh.

    Eh... yang lagi rame di tv bentrok mahasiswa makasar dengan polisi tuh

  11. allahhakbar, Blok M yang canggih dan sarana keamanannya mumpuni juga dapat terbakar juga ya, kuasa Tuhan siapa yang snggup menghadangnya,coba

  12. Duh Makassar, kampung halaman keduaku iniih, kalo ngga salah pasar sentral juga pernah terbakar ya mas?

  13. wah aku kira tadi blok m di jakarta
    ternyata aku salah, ternyata blok m di makasar.
    semoga tidak ada korban jiwa

  14. kasian, semoga lekas pulih korban kebakarannya

  15. Alhamdulillah gak kena rumah mas Hary ya.. Semoga yang terkena musibah diberi kesabaran

  16. sering banget ya kang jakarta kebakaran... sebenarnya itu penyebab itu karena arus pendek atau gimana sih..??

  17. Mudah2an saudara2 di sana diberi kesabaran yang besar dalam menghadapi musibah ini. Alhamdulillah rumah ta' tidak kena, Pak

  18. mudah2n diberi ksabaran buat mereka2 yg sdg tertimpa musibah ,,,

  19. Innalillahi wainna illaihi rojiiun..
    Smoga yang tertimpa musibah diberi kelapangan hati dan kesabaran yah om..

    Syukur alhamdulillah, keluarga om Har baik2 aja..
    Aku pikir awalnya ini Blok M Jakarta tapi terus mikir *memang om Har lagi tinggal di Jakarta* ternyata di Makassar juga ada blok M ya, baru tau..

New comments are not allowed.
Lazada Indonesia
Yahoo bot last visit powered by MyPagerank.Net
Msn bot last visit powered by MyPagerank.Net
hariyanto wijoyo Twitter Counter All Traveling Sites
Blogger Reporter Indonesia Fatbirder's Top 1000 Birding Websites

Warung Blogger KPK Komunitas Blogger Makassar, Anging Mammiri indonesia Blogger

TOP STORY

Update My Friend